Soal Latihan Sistem Penafasan Bagian 1
Soal Latihan Sistem Pernafasan
Bagian 1
1.
Volume udara yang keluar masuk saat kita sedang
bernafas normal disebut ______ .
a.
Volume Tidal
b.
Volume Residu
c.
Volume Suplementer
d.
Volume Komplementer
2.
Selaput paru-paru terdiri atas dua lapis.
Selaput paru-paru yang paling luar disebut ______ .
a.
Pleura Viseral
b.
Pleura Parietal
c.
Pleura Periferal
d.
Pleura Epiviseral
3.
Urutan proses masuknya udara dalam sistem
pernafasan yang tepat adalah ______ .
a.
Trakea – laring – bronkus – alveolus – paru-paru
b.
Hidung – trakea – laring – bronkus – paru-paru
c.
Laring – trakea – bronkus – hidung – paru-paru
d.
Hidung – laring – trakea – bronkus – paru-paru
4.
Perpindahan Oksigen ke kapiler darah di alveolus
terjadi secara ______ .
a.
Difusi
b.
Osmosis
c.
Absorpsi
d.
Reabsorpsi
5.
Bagian pada hidung yang mengandung lisozim
adalah ______ .
a.
Konka
b.
Mukus
c.
Rambut halus
d.
Lubang hidung
6.
Gangguan pada sistem pernafasan yang menyebabkan
pH darah menjadi rendah adalah ______.
a.
Sinusitis
b.
Emfisema
c.
Hipoksia
d.
Asidosis
7.
Kelainan yang diakibatkan oleh bakteri Corynebacterium
diphteriae adalah ______ .
a.
Laringitis
b.
Influenza
c.
Dipteri
d.
TBC
8.
Jenis sel yang berfungsi menghasilkan lendir
(mukus) yang berada pada trakea dan hidung adalah ______ .
a.
Silia
b.
Sel Goblet
c.
Sel Otot Polos
d.
Sel Submukosa
9.
Pada alveolus terjadi proses difusi. Proses ini
didukung oleh kondisi alveolus yang ______ .
a.
Berdinding tipis
b.
Lembab
c.
Banyak kapiler darah
d.
Semua benar
10.
Perhatikan pernyataan berikut!
1.
OATR berkontraksi
2.
Tekanan di dalam rongga dada turun
3.
Udara masuk dari atmosfe ke paru-paru
4.
Volume paru-paru membesar
Urutan proses inspirasi pernafasan dada
yang tepat adalah ______ .
a.
1 – 2 – 3 – 4
b.
1 – 3 – 4 – 2
c.
1 – 4 – 2 – 3
d.
1 – 4 – 3 – 2
11.
Pernyataan yang benar tentang mekanisme
inspirasi adalah ______ .
a.
Difragma dan OATR kontraksi, rongga dada kembali
normal, paru-paru kembali normal dan udara keluar paru-paru
b.
Diafragma dan OATR relaksasi, rongga dada
kembali normal, paru-paru kembali normal, dan udara keluar dari paru-paru
c.
Difragma dan OATR kontraksi, rongga dada
membesar, paru-paru mengembang dan udara masuk paru-paru
d.
Diafragma dan OATR kontraksi, rongga dada
membesar, paru-paru mengecil dan udara masuk paru-paru
12.
Berikut
adalah fungsi dari rongga hidung :
1.
Saluran tempat masuknya udara
2.
Tempat penyaringan partikel-partikel padat dari
udara
3.
Membunuh kuman seperti bakteri
4.
Melembabkan udara
5.
Menghangatkan udara yang masuk ke dalam tubuh
Fungsi yang berkaitan dengan sel Goblet
ditunjukkan oleh nomor ______ .
a.
2
b.
2 dan 4
c.
2, 3 dan 4
d.
2, 3, 4, dan 5
13.
Berikut adalah struktur atau sel yang ditemukan
di trakea!.
1.
Kelenjar seromukus
2.
Sel Goblet
3.
Tulang rawan
4.
Silia
Struktur yang ditemukan di bagian mukosa
adalah ______ .
a.
1 dan 3
b.
2 dan 4
c.
1 dan 2
d.
2 dan 3
14.
Perhatikan pernyataan berikut!.
1.
Terdiri dari dinding yang tipis
2.
Dikelilingi kapiler darah
3.
Memiliki sel Goblet
4.
Dinding lembab
Pernyataan yang tepat mengenai alveolus
ditunjukkan oleh nomor ______ .
a.
1 dan 2
b.
1, 2 dan 3
c.
1, 2 dan 4
d.
Semua benar
15.
Berikut adalah saluran dalam sistem pernafasan :
1.
Hidung
2.
Faring
3.
Laring
4.
Trakea
5.
Bronkus
6.
Bronkiolus
7.
Alveolus
Bagian dari sistem pernafasan sebagai
tempat terjadinya penyaringan udara ditunjukkan oleh nomor ______ .
a.
1 dan 4
b.
2 dan 3
c.
5 dan 6
d.
1 dan 7
16.
Organ pada sistem pernafasan yang disebut
sebagai pangkal tenggorokan dan berfungsi dalam mencegah makanan masuk ke dalam
tenggorokan adalah _______ .
a.
Faring
b.
Laring
c.
Trakea
d.
Bronkus
17.
Udara yang hangat dan lembab bertujuan untuk
______ .
a.
Membunuh kuman
b.
Mempermudah pertukaran gas
c.
Mempercepat jalannya udara
d.
Menghilangkan kotoran dan debu
18.
Lapisan pada trakea yang berfungsi untuk
melembabkan udara adalah lapisan ______ .
a.
Mukosa
b.
Submukosa
c.
Tulang rawan
d.
Adventisia
19.
Katup yang berfungsi sebagai “pintu” bagi
tenggrokan dan kerongkongan, disebut katup
______.
a.
Tonsil
b.
Pleura
c.
Epiglotis
d.
Biskupidalis
20.
Pita suara terdapat pada bagian ______ .
a.
Tonsil
b.
Faring
c.
Laring
d.
Trakea
21.
Kondisi tubuh saat kekurangan oksigen dikenal
dengan nama ______ .
a.
Hipoksia
b.
Hipotermia
c.
Asfiksi
d.
Asidosis
22.
Barrel chest adalah suatu gejala yang
dialami oleh penderita ______ .
a.
Bronkitis
b.
Peluritis
c.
Emfisema
d.
Tuberkulosis
23.
Meningkatnya kadara asam dalam tubuh dikenal
dengan nama ______.
a.
Asfiksi
b.
Hipoksia
c.
Emfisema
d.
Asidosis
24.
Jumlah volume Kapasitas Inspirasi adalah hasil
penjumlahan antara ______ .
a.
Volume Tidal + Volume Residu
b.
Volume Tidal + Volume Suplementer
c.
Volume Tidal + Volume Cadangan Inspirasi
d.
Volume Tidal + Volume Cadangan Ekspirasi
25.
Pleuritis adalah peradangan yang terjadi di
______ .
a.
Laring
b.
Faring
c.
Alveolus
d.
Selaput paru-paru
26.
Nilai volume kapasitas volume vital
paru-paru adalah
______ .
a.
1 L
b.
3,5 L
c.
4,5 L
d.
6 L
27.
Pertukaran gas atara alveolus dengan pembuluh
kapiler disebut dengan ______ .
a.
Osmosis
b.
Volume Tidal
c.
Kapasitas Vital
d.
Respirasi Eksternal
28.
Saat ekspirasi kandungan karbon dioksida tinggi
di ______ .
a.
Alveolus
b.
Kapiler
c.
Bronkus
d.
Hidung
29.
Perhatikan pernyataan di bawah ini!.
·
Terdapat selaput putih kebuan pada amandel
·
Sakit tenggorokan
·
Sulit menelan
·
Leher bengkak
·
Sulit bernafas
·
Demam sampai mengigil
Gejala-gejala tersebut dialami oleh
penderita _____ .
a.
Sinusitis
b.
Laringitis
c.
Difteri
d.
Influenza
e.
30.
Peradangan pada pita suara disebut dengan
penyakit ______ .
a.
Bronkitis
b.
Faringitis
c.
Laringitis
d.
Sinusitis
31.
Volume udara yang dapat kita hirup secara
maksimal setelah pernafasan normal adalah
______.
a.
Volume Tidal
b.
Volume Residu
c.
Volume Suplementer
d.
Volume Komplementer
32.
Perhatikan pernyataan-pernyataan berikut!.
A.
Udara yang dapat kita hirup secara maksimal
setelah pernafasan normal
B.
Udara yang dapat kita hembuskan setelah
pernafasan normal
C.
Memiliki volume sebesar 500 cc
D.
Memiliki volume sebesar 1500 – 3.000 cc
E.
Memiliki volume sebesar 1200 – 1500 cc
Pernyataan yang menunjukkan volume udara
cadangan ekspirasi adalah ______ .
a.
A dan C
b.
B dan D
c.
A dan E
d.
B dan C
33.
Nilai volume udara residu berkisar antara ______
.
a.
0,5 – 1 L
b.
1 – 1,2 L
c.
1,2 – 1,5 L
d. 1,5 - 3 L
Komentar
Posting Komentar